Kelas Sabtu, Kelas Minggu, Kelas Khusus Mata, dan Kelas Chakra

Wisata Bugar Official saat ini membuka beberapa kelas yang dapat peserta ikuti.

“Mas, saya bingung mesti ikut kelas yang mana ya?”

Well, pilihannya cukup banyak.

Jika ingin latihan olah napas untuk menjaga kesehatan secara umum, maka kelas reguler setiap hari Minggu bisa diikuti. Kelas ini meski “ringan” namun mampu membuat peserta berkeringat dari tempat duduknya. Ini sudah angkatan ke-6 dan sedang berlangsung. Berbagai konsep yang mudah, ringan tapi proven selalu diberikan.

Jika ingin latihan yang tanpa ada keringat, maka bisa ambil kelas hari Sabtu. Ini khusus kelas meditasi. Berbagai jenis teknik meditasi akan dibahas disini. Pengetahuan mengenai gelombang otak juga ada disinggung dikelas ini. Bagaimana menghasilkan gelombang Alpha atau Delta. Semua tentu pakai alat ukur. Peserta yang punya alat ukurnya dapat membuktikan sendiri di rumah kebersesuaiannya.

Namun khusus untuk bulan April (start 10 April 2021) akan diisi dengan kelas khusus mata. Isinya membahas mengenai hal-hal yang berhubungan dengan perbaikan mata sebab mempertimbangkan kondisi pandemi dimana banyaknya intensitas mata terhadap layar monitor (hp, laptop, atau PC) dalam jangka waktu lebih banyak dibanding sebelumnya tentu memiliki konsekwensi logis pada mata. Jika tidak segera diperbaiki, maka dampak jangka panjang akan merugikan.

Jika ingin belajar hal esoteris seperti chakra, maka ada kelas Chakra. Ini materi yang di dalamnya pakai alat ukur dan terukur. Tidak mengarang bebas. Tidak berisi hal-hal yang membuat halusinasi (mengkhayal atau sejenis itu). Pemahaman mengenai chakra dijelaskan secara gamblang dari sejak sejarahnya awal mula hingga perkembangannya kenapa sampai Barat tertarik dan mulai mengukur. Bahwa nampaknya, ada konsep lain yang cenderung lebih mudah untuk dipahami dan diukur dibanding konsep esoteris pada umumnya. Pada konsep chakra di kelas ini akan memandang chakra secara lebih logis.

Bagaimana chakra bisa digunakan sebagai prognosis (mengetahui apakah intervensi yang dilakukan membawa perbaikan atau pemburukan pada tubuh) dengan sangat mudah. Hanya dengan 4-5 menit pengukuran setiap harinya kita dapat tahu kondisi kita hari itu sedang baik-baik saja atau tidak. Pengetahuan ini di-backup oleh data dan aplikasi yang solid. Tidak akan keliru apabila semua tahapannya dilakukan dengan benar.

Peserta melakukan uji harian selama 7 hari berturut-turut untuk melihat bagaimana kondisi dirinya secara visual chakra yang dibentuk setiap harinya. Setelah itu mereka akan berlatih strategi intervensi olah napas yang masuk pada kategori “frekwensi pembangun”.

Apa itu frekwensi pembangun? Yakni frekwensi-frekwensi khusus yang dampaknya ketika terbentuk maka ia akan segera beresonansi dengan frekwensi lain dengan lebih cepat dan lebih luas. Frekwensi jenis ini mampu dengan cepat mempengaruhi frekwensi lain sehingga memudahkan untuk menstimulasi secara lebih efisien. Dapat dibuktikan secara hitungan diatas kertas dan secara pengukuran.

Dijelaskan juga apa itu “golden ratio” dan frekwensi-frekwensi apa saja yang masuk pada kategori “golden ratio”.

Apa manfaatnya mengetahui dan mempelajari frekwensi yang masuk pada kategori “golden ratio” ini?

Untuk menjawab pertanyaan itu terlebih dahulu saya berikan sebuah analogi seperti halnya seseorang yang belajar teknik serangan berupa pukulan. Bagi yang belum mengerti teknik pukulan, yang penting dia mukul saja terus. Perkara pukulannya kena di tempat yang tidak semestinya ya tidak penting. Yang penting mukul. Akhirnya malah capek sendiri.

Sedangkan pada konsep frekwensi “golden ratio” ini ibarat pesilat diberitahu titik-titik penting saat menggunakan serangan pukulan diarahkan kemana. Tidak sekedar asal mukul atau “yang penting mukul”. Namun ada pengetahuan pukulan dan titik serangan pentingnya kemana. Dengan diketahuinya titik-titik penting ini maka kualitas pukulan menjadi meningkat berkali-kali lipat. Sekali pukul, rontok.

Sekali masuk ke frekwesi “golden ratio” maka seluruh tubuh beresonansi segera.

Kurang lebih seperti itu.

Jadi, untuk umum saat ini ada banyak pilihak kelas yang bisa diikuti untuk belajar dan mengetahui hal-hal baru bagaimana sisi sains dan atau medis dari olah napas.

Sampai jumpa teman-teman di kelas Chakra tanggal 28 Maret 2021 mendatang dan Kelas Olah Napas Mata di 10 April 2021.

About MG

He is martial artist in Pencak Silat Merpati Putih. He develops health and wealth program in pencak silat based on breathing exercises which called "Napas Ritme". Individuals who are not scientists or engineers, but believe in the importance of science.

View all posts by MG →